Review Kali Linux Versi 22.4, OS Sakti Untuk Hacking + Cara Install

Duduk di bangku SMK merupakan masa keemasan. Pada waktu itu saya menjajal beberapa skill yang menyenangkan seperti editing video, directing short movie, mengkonfigurasi jaringan, sedikit ngoding (cuman tahu HTML pada saat itu) dan paling bikin saya masih penasaran hingga detik ini adalah hacking

Kebetulan saat itu saya mempunya beberapa teman yang dulu pernah pengalaman terhadap dunia yang sering dianggap illegal dan jahat ini. Kebanyakan dari mereka menyarankan saya untuk mempelajari Linux karena itu merupakan senjata untuk mempelajari materi lain yang lebih dalam tentang komputer sains.

Tentu saya tertarik apalagi saya punya ancang ancang setelah lulus SMK yaitu saya ingin melanjutkan kuliah

Salah satu yang menarik perhatian saya adalah Kali Linux, OS favorit yang digunakan oleh para hacker

Saya sampai nyolong nyolong keluar pondok buat beli buku Kali Linux ini

edgy pada zamannya

Beberapa tahun kemudian saya penasaran dengan OS satu ini dan mencobanya pada VMWare bernama Virtual Box, lalu berfikiran kenapa ga saya review aja di blog ya

Baca Juga: Belajar CTF Hanya Menggunakan Windows 7 - Web Exploitation  

Berikut reviewnya, dan tulisan ini akan merangkum beberapa poin seperti

 


Apa Itu Kali Linux? 

Kali Linux merupakan Operating System yang berjalan pada kernel Linux yang didesain untuk melakukan penetration testing, ethical hacking dan kegiatan kegiatan network engineering lainnya

Kali Linux terkadang sering disalah fahami untuk melakukan segala kegiatan hacking hacking illegal, mungkin karena representasi dari film film hollywood yang menampilkan para hacker menggunakan Kali Linux dalam jalan ceritanya

Namun tujuan utama Kali Linux diciptakan adalah untuk menguji apakah sebuah jaringan memiliki sisi vulnerabilitas sehingga bisa diperbaiki agar tidak diserang hacker jahat kedepannya
 
 
scene dari serial Mr Robot

Konsep

Kali Linux merupakan turunan dari OS Debian yang dulu juga saya pernah gunakan untuk mengkonfigurasi jaringan server client biasa pada jaringan. Kali Linux juga memanfaatkan sesuatu pada Debian, namun bedanya ia sudah tertanama banyak sekali tool yang bisa dimanfaatkan untuk segala aktifitas hacking

Yang kita harus lakukan setelah menginstalnya di Virtual Box adalah dengan mengupdate repo dengan perintah sudo apt-get update proses ini memakan waktu cukup lama (tergantung dari kecepatan internet kalian)

penampakan Kali Linux pada virtual machine

melakukan update repo pada Kali Linux, hal yang wajib dilakukan at least seminggu sekali
 
Saya menyarankan kalian supaya menginstall Kali Linux ini pada Virtual Box, karena lebih mudah dan tidak perlu capek capek harus menimpa OS host kalian berupa Windows 11 / macOS sehingga menganggu kegiatan kalian sehari hari

Namun kalian harus menambah semacam Wireless USB Adapter yang didesign untuk penetration testing, karena kalo Wireless USB biasa ga akan bisa dan berpengaruh pada performa terhadap tools wireless yang kita gunakan
 

Saya sendiri masih menggunakan Wireless USB biasa sih, saya belum sampai melakukan praktek penetration testing terhadap website atau jaringan lokal. Hanya sekedar menjajal satu persatu tool yang disediakan dalam OS ini

Wireless USB dari setup box

Studi Kasus

Saya membuka sedikit buku Kali Linux diatas dan saya ingi melihat interface jaringan saya. LAN maupun WLAN. Caranya dengan memasukkan perintah ifconfig

Disana terlihat interface jaringan apa saja yang bisa kita gunakan. Tentu kita akan menggunakan interface wireless bernama wlan0


Saya akan sedikit saja mendemonstrasikan cara scanning menggunakan OS ini menggunakan nmap

caranya dengan memasukkan perintah nmap <ip address> -Pn
 
Saya akan memasukkan ip address laptop host saya sendiri sebagai contoh


Disana terlihat ada beberapa port yang terbuka dengan nama servicenya. 

Kalian juga bisa menjadikan ip laptop kalian sebagai contoh
Cara mencari tahunya adalah dengan masuk ke dalam CMD dan ketikan perintah berikut
 
ipconfig /all
 
Maka akan muncul hasil seperti berikut

 Lalu masukkan ip yang berada di samping IPv4 Address
 

Sumber Belajar

Jika kalian ingin mempelajari Kali Linux lebih lanjut kalian bisa membaca buku Kali Linux 300% Attack terbitan Jasakom, namun sekarang keliatanya sudah langka

Atau kalian bisa coba tonton channel Hackersploit atau forum Kali Linux resmi di websitenya

Yang terpenting sebenarnya bukan seberapa banyak kalian membaca atau mengikuti tutorial, namun seberapa sering kalian menerapkan hal yang sudah kalian pelajari ke dalam praktek sehari hari

Coba terus eksplor kemampuan kalian menggunakan Linux secara umum, eksplor juga tools tools yang ada di dalamnya. 


Kekurangan dan Kelebihan

Kekurangan Kali Linux sendiri adalah ia kemampuan OS ini sangat terbatas untuk tugas komputasi sehari hari seperti mengetik, browsing, mengprint, dan lain sebagainya. OS ini memang tidak cocok untuk hal semacam itu, maka lebih baiknya kalian menginstall Kali Linux ini di dalam Virtual Machine

Kelebihannya, tentu Kali Linux ini merupakan OS yang nyaman bagi kalian yang mau eksplor ilmu per-hackingan. Daripada kalian install aplikasi ga jelas tentang hacking di Windows yang notabenenya sangat terbatas untuk segala kemampuan hacking dsb. Lebih baik langsung saja mempelajari Kali Linux ini sebagai persenjataan kalian untuk menembus jaringan atau website yang kalian gunakan

Cara Installl

Saya sarankan kalian jangan mendownload file ISO dan menginstallnya mentah mentah pada VM kalian. Mengapa? yang saya rasakan banyak sekali error saat installasi. Lebih baik kalian mendownload file OVA yang sudah disediakan dalam situs resminya. Linknya disini


Setelah itu buka Virtual Box kalian dan klik New, 


Lalu beri nama Kali Linux dan letakkan lokasi penginstalan sesuai keinginan. Saya biasanya meletakannya selain local c

 
 
Lalu sesuaikan ukuran RAM virtual yang dibutuhkan saya menyarankan minal 4000 MB agar Kali Linux bisa berjalan lancar

Lalu pilih file vdi yang sudah kita download barusan dari website resmu Kali Linux
 
 Lalu klik Create

Jika sudah makan Kali Linux akan terinstall dan kita diminta untuk memasukkan username dan password root. Masukkan username kali, dan password kali

Oh iya saya tidak bertanggung jawab atas segala penyalah gunaan Kali Linux ini. Gunakan ilmu yang sudah saya share disini sebijak bijaknya

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post