Skip to main content

Ngomongin Nikah Bareng Temen Yang Sudah Waktunya Nikah


Pagi ini gua bangun kesiangan, padahal gua ada janji sama temen, Mas Topik untuk jemput dia berangkat ngaji bareng. Serius, gua sama sekali gak berniat bikin dia menunggu nunggu, gua orangnya insecure dan gampang panik soal menyelesihi janji. Penyebab gua bisa jadi begini, bisa jadi karena gua sering php sepanjang kehidupan gua, sehingga gua gak mau kebiasaan jelek ini terus terjadi

Gua akhirnya WA dia untuk menunggu di lampu merah yang gak terlalu jauh dari rumah kita berdua. Dia naik angkot, sedangkan gua masih sarapan, dan nyari kontak motor gua dimana. Well, setelah ketemu, gua langsung tancap gas, menemui doi di tempat janjian kita.

Gua menunggu dipinggir jalan, tepat disamping lampu merah. Gua mengok ke kiri jalan, sambil memeperhatikan angkot silih berganti lewat. Ternyata, doi nyamperin gua dari arah kanan, dengan topi, dan baju polo berwarna hijau dia siap berangkat. 

Diperjalanan tentu gua meminta maaf atas besarnya kePHPan yang gua berikan. Dia sepertinya memaklumi, soalnya dia cuma mengiyakan dengan suara tenggorokan. Sebenernya  gua juga masih belom ngerti sama sifat Mas Topik yang agak berubah akhir akhir ini mungkin karena dia bilang, katanya dia masih belum bisa move-on dari Madiun, kota yang dulu menjadi tempat ia mengajar dan berkuliah. Menurutnya dia sudah bener bener menyatu dengan muda mudi disana, bercengkrama (dengan beberapa batasan bergaul antara laki laki dan perempuan), terlebih Madiun merupakan sebuah kampung halaman. Mendengar hal ini, gua betul betul setuju, karena pun gua pernah merasakan hal yang sama. 

"Apa sih yang paling lu kangenin dari Madiun, Mas"
"Ya semuanya, muda mudinya, btw banyak banget yang suka sama gua disono"
"Ya iya lah, sama begituan gua percaya kok"

Okeh, biar gua gambarkan temen gua, yang bernama Mas Taufik ini, biar kalian gampang bayanginnya. Mas Topik ini pria berumur 22 tahun, tapi kalo dilihat sekilas ia lebih mirip anak SMP, pendek, lucu, putih dan parasnya rada rada mirip orang korea gitu. Gak heran juga kenapa banyak cewek demen sama orang ini sejak ia mondok sampe sekarang lulus kuliah. Dia jago berbahasa inggris, dan menggambar, dia juga tipe orang yang ramah dan gampang bergaul dengan siapa saja

Berdasarkan pengumuman dari pesan WA, pengajian hari ini materinya bacaan quran dan beberapa kajian hadist, ketika gua sampe kesono, awal awal materi yang dibahas memang bacaan alquran tapi ketika sampe sesi selanjutnya termyata ada materi lain yang bertajuk Pemantapan Pernikahan Bagi Muda Mudi 

Gua mendapatkan banyak pencerahan betapa pentingnya menikah muda lewat sudut pandang agama. Tentu, semua itu gak jauh jauh dari pemahaman kalo kita gak segera menikah, dosa dosa bakalan numpuk karena ga bisa nahan nafsu. Semua itu gua iya ya in aja, padahal gua sendiri masih berpegang teguh, gua harus usaha dan kerja dulu sebelum nikah. Masalah dosa dosa yang gua perbuat sebelum nikah, menurut gua bisa masih dicegah dengan beberapa kegiatan yang positif. Ngblog misalnya

Sepulang ngaji, gua sama Mas Topik sedikit cerita cerita dan diskusi tentang pernikahan. Mas Topik bilang, 
"Gua juga belom tahu nih bakalan nikah sama siapa"
"Eh, lu mas pasti ada lah!, orang kayak lu masa ga ada yang mau. Lu aja yang punya temen banyak cewek aja pesimis gini, apalagi gue yang gak punya temen"
Gua ga denger apapun, tapi gua rasa ia mengiyakan ucapan gua.
"Sebenernya banyak juga si, yang suka sama gua waktu gua di jawa dulu"
"Ya menurut gua sih wajar wajar aja. Gua pun dulu waktu di pondok sering banget kok denger katanya si dia dan si itu suka sama gua. Yah, menurut gua hal itu wajar, soalnya kita jadi sorotan di tempat itu. Kita kan, tiap hari ngajar di tempat itu. Sedangkan kita di tempat ini, kita belom keliatan apapun"
"Bener juga sih", Mas Topik setuju pernyataan gua :Mungkin gua bakal nikah umur 25an"
"Sama, insyaallah gua juga. Makanya itu dari sekarang kita usaha biar entar umur segitu duit kita udah kekumpul banyak"
"Oke. Kadang gak nyangka dulu kita kecil ngaji bareng sekarang udah sibuk mikirin nikah"
"Yoi, waktu berjalan cepat"
"Dan, gua punya temen cewek. Menurut dia cewek sebenernya ga pengen pasangannya itu mapan tapi yang penting berpenghasilan"
"Ah masa. Kalo mapan kan pasti berpenghasilan"
"Bener, gua juga setuju karena waktu itu kita abis datengin pernikahan temen. Suaminya berumur sudah tua, sekitar 30 an tahun. Kalo misal cewek nyari yang mapan, tentu si suami temen gua ini pasti layak untuk dia"
 
Gua masih mengira definisi mapan menurut orang orang jaman sekarang adalah orang berpakian jas, bersepatu pantofel dan berdasi. Padahal gak harus demikian,, mapan menurut gua adalah yang terpenting punya pekerjaan jelas dan gak lagi bergantung dengan orang lain apalagi orang tua

Gua setujua banget bahwa  menikah adalah jalan untuk mencegah pelanggaran dosa dosa selama membujang tapi ada hal yang sering dilupakan oleh banyak orang seperti pengertian bahwa menikah adalah komitmen untuk hidup bersama dengan segala persiapan yang matang. Pernikahan juga harus dilihat lewat sudut pandang yang realistis, bahwa pernikahan juga menuntut sang istri maupun suami untuk bisa memenuhi segala kebutuhan secara materi maupun batin. Jangan sampe karena ngempet pengen nikah muda, hubungan pernikahan kandas di tengah jalan karena ketidak siapan mental dan pikiran yang dewasa.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengatasi Missing Value Pada Dataset

  Ketika kita ingin mengolah data untuk menjadi sebua model machine learning, maka data yang harus disajikan harus bersih dari field field kosong. Biasanya kita akan menjumpai filed field bernilai NaN yang artinya field tersebut kosong atau tak diketahui. Ini sangat berpengaruh hasil model data kita Inilah yang disebut Missing Value. Nilai yang hilang dari beberapa baris dataset Cara Mengetahui Bahwa Dataset Kita Terdapat Missing Value? Cara termudah adalah dengan menggunakan method method yang tersedia oleh package Pandas Dengan Pandas, tak hanya kita bisa mengetahui dataset terdapat Missing Value atau tidak, kita bisa mencari mean, median dan modus, mengisikan data data yang kosong tersebut, dan melihat hasil data tersebut dari beberapa range tertentu Pandas juga bisa membantu kita untuk memeriksa apakah dataset kita memiliki data yang kosong. Tak mungkinkan kita melihat satu persatu ratusan atau ribuan data. Maka dari itu kita membutuhkan method yang dikerjakan oleh python dalam pa

Cara Mengatasi Hang/Freeze Pada Laptop Asus TUF Gaming

  Ada beberapa kendala ketika membeli laptop. Seperti ada aplikasi yang tidak kompaktibel, ada yang hardwarenya crashed, dan bahkan memang harus dibawa ke manufakturnya untuk diktukar karena ada barang yang kita beli adalah miss saat quality control Terlepas dari semua kendala tersebut. Saya akan memberikan sekedar solusi yang bisa menjadi manfaat jika permasalahan itu sama dengan kalian. Yaitu, laptop yang suka freeze, hang, saat kita operasikan Sedikit Cerita Saya belum ada setahun menggunakan laptop Asus varian Tuf Gaming ini. Namun saat beberapa minggu pertama saya mencobanya, ada beberapa kendala yaitu laptop sering hang dan freeze tanpa sebab. Ini terjadi secara tiba tiba. Dan seumpamam saya bawa lagi ke outlet laptop ini berasal, saya gak bisa memberikan alasan yang jelas kenapa laptop ini bisa freeze dan hang. Karena memang terjadi tiba tiba saja.  Hingga beberapa bulan selanjutnya, laptop ini semakin sering hang. Baru beberapa menit dipakai freeze, saya force shut down lewat t

Kupas Tuntas Seputar Agile Dan Contoh Penerapannya

  Startup, perusahaan digital, atau bahkan programmer yang sedang melayani clientnnya untuk mengerjakan sebuah aplikasi memiliki metode.  Metode ini menjadi panduan baku yang kerap digunakan dimananpun dalam pengemabangan produk digital Lebih mudahnya saat kita membangun aplikasi mobile. Kita akan mempelajari bahasa pemograman apa saja yang dibutuhkan, juga serba serbi framework dan tool yang memudahkan segala prosesnya Metode yang baru saja saya ceritakan diatas dinamakan Agile . Sedangkan project yang menerapkan konsep tersebut dinamakan, Agile Project Apa Itu Agile dan Agile Project? Menurut Wikipedia .  Sekumpulan praktek yang bertujuan untuk menaikkan keefeketifan pengembangan suatu aplikasi secara profesional, tim dan terorganisir. Agile melibatkan pengembangan solusi melalui usaha secara kolaboratif dari sifat yang sudah terorganisir, fungsionalitas dan pelanggan Metode ini sangat mengandalkan kolaborasi. Mulai dari para engineer hingga product manager, semuanya harus melalui s